Jumat, 21 Desember 2018

Resep Membuat Ayam Bakar Padang Yang Enak

masakan nusantara
Membuat masakan berupa ayam bakar bisa dibuat dengan resep yang berbeda, untuk ayam bakar ini berbagai daerah biasanya memiliki resep tersendiri sehingga anda yang penasaran membuat ayam bakar bisa dibuat sesuai selera. Salah satu resep masakan nusantara yang memiliki rasa lezat dapat dibuat seperti dengan ayam bakar padang.

Resep membuat ayam bakar padang juga bisa mudah dibuat seperti dengan melihat caranya yang tepat. Untuk itu anda bisa melihatnya langsung di situs sahabat nestle yang menyediakan berbagai resep masakan enak dan berbagai informasi penting lainnya. Khusus untuk resep masakan ayam bakar padang berikut ini resep yang mudah dilakukan untuk masakan nusantara yang enak dan lezat.
masakan nusantara
Bahan-bahan yang diperlukan:
  • Ayam negri atau ayam kampung muda 1 kg
  • Bawang merah 5 buah
  • Bawang putih 5 buah
  • Kunyit 4 buah
  • Cabe merah ¼ buah
  • Daun salam secukupnya
  • Daun jeruk secukupnya
  • Santan 1 buah atau bisa yang ukuran sudah di plastik ½ kg
  • Jeruk nipis secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Lada bullet secukupnya
  • Air secukupnya
Cara untuk membuatnya:
  • Pertama-tama bersihkan daging ayam sampai bersih kemudian beri perasan air jeruk nipis secukupnya.
  • Haluskan bumbu-bumbu seperti bawang, cabe, kunyit, dan lada kemudian tumis sampai tercium harum.
  • Setelah harum matikan api kemudian tambahkan air, masukan juga daun jeruk, daun salam. Kemudian masukan juga daging ayam dan biarkan kurang lebih 30 menit sampai bumbu meresap.
  • Masak sampai airnya sedikit dan ayam menjadi cukup empuk kemudian matikan api.
  • Setelah setelah angkat dan ditiriskan, setelah itu ayam siap untuk dibakar.
  • Bakar ayam sampai matang secara merata.
  • Setelah matang ayam sudah siap sajikan dan ayam bakar padang siap untuk dinikmati bersama keluarga.
  • Hidangkan ayam bakar padang dengan nasi yang hangat atau bisa juga ditambah dengan sambal khusus yang anda buat sendiri.

Posting Komentar

Start typing and press Enter to search